Text
Cara mudah memahami matematika ekonomi
Abstrak: Buku ini disusun untuk ikut serta menambah jumlah referensi buku matematika ekonomi dalam bahasa Indonesia yang jumlahnya masih terbatas sampai saat ini. Dalam edisi kelima ini pokok bahasan terdiri atas 11 bab seperti yang tercantung dalam daftar isi. Dalam bab satu terdapat penambahan sub pokok bahasan yaitu transposisi rumus , dan fungsi versus persamaan. Dalam bab empat terdapat penambahan sub pokok bahasan yaitu penentuan pendapatan nasional. Buku ini dilengkapi 208 contoh dan 133 soal latihan yang tersebar disebelas bab. Jumlah contoh dan latihan soal berkurang sari edisi sebelumnya. Hal ini disebabkan dua bab pada edisi sebelumnya yaitu bab 12, yang membahas tentang turunan fungsi multivariable, dan bab 13, yang membahas tentang aplikasi turunan fungsi multivariable dalam ekonomi, tidak dibahas dalam buku ini, akan tetapi dibahas dalam lanjutan buku ini yaitu cara mudah memahami matematika ekonomi lanjutan. Maka cakupan materi yang terkandung dalam buku ini menjadi 11 bab. Bab satu mulai dari teori himpunan dan system bilangan. Bab 2 pembahasan mengenai relasi dan fungsi. Bab 3 mengenai fungsi lenier dan persamaan garis lurus. Bab 4 aplikasi fungsi linear dalam ekonomi. Bab 5 pembahasan mengenai fungsi tan-linear. Bab 6 aplikasi fungsi tan-linear dalam ekonomi. Bab 7, pembahasan mengenai limit suatu fungsi. Bab 8, pembahasan mengenai hitung diferensial. Bab 9, aplikasi hitung diferensial dalam ekonomi. Bab 10, mengenai hitung integral dan terakhir yaitu bab 11, pembahasan mengenai aplikasi hitung integral dalam ekonomi.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain